Connect with us

Kecamatan Setu Raih ISO 9001:2008

Info SKPD

Kecamatan Setu Raih ISO 9001:2008

pelayanan_kecamatanTANGFSELOKE.com- Kecamatan Setu Kota Tangerang Selatan berhasil meraih penghargaan International Standard Operation (ISO) 9001:2008.

Kecamatan Setu hanya membutuhkan satu tahun persiapan untuk meraih penghargaan ISO tersebut pada tahun 2013, dan merapihkan management mutu pelayanan selama enam bulan di kantor kecamatan yang beralamat di Jalan Serpong Puspiptek 1, Kecamatan Setu.

Kepala Sub Bagian Perencanaan Evaluasi dan Program Kecamatan Setu, Tommy Patria menjelaskan, selama enam bulan persiapan segala sarana dan prasarana peningkatan mutu pelayanan ditingkatkan, baik dalam pelayanan surat masuk, surat keluar dan percepatan proses kinerja pelayanan kepada masyarakat.

Penilaian ini dilakukan oleh lembaga penilai standar operasional yang berkedudukan di Singapura. Setiap bulan, pejabat struktural melalui setiap Kepala Seksi (Kasie) membuat laporan pencapaan sasaran mutu agar dapat dianalisa kinerja mereka.

“Ada penilaian yang dilakukan secara eksternal dan internal oleh lembaga internasional tersebut. Tidak hanya itu, evaluasi dilakukan dengan menganalisa indeks kepuasan pelanggan yakni masyarakat yang datang ke kecamatan,” ungkap Tommy.

Sementara itu Camat Setu, Bani Khosyatullah mengatakan, mengatakan bahwa penghargaan ISO ini adalah pencapaian dari kerja keras seluruh pegawai kecamatan.

“Alhamdulillah setelah mendapat ISO, mindset sumber daya manusia berubah, tidak ada lagi pegawai yang telat masuk, dan proses pelayanan yang biasanya ditangani banyak orang dan ini dilakukan satu orang, pengurusan surat-surat bisa dipercepat hingga satu hari,” katanya. (source irm/tp/to)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top